Indramayu – Menutup kegiatan silaturahmi kepada stakeholder perusahaan, General Manager Pertamina Refinery Unit (RU) VI Balongan Hendri Agustian, didampingi Unit Manager Communication, Relation & CSR Eko Kristiawan, Manager HSSE Sakti Puruboyo, dan Section Head Security RU VI Rubiyanto menyambangi Kodim 0616 Indramayu, pada Senin, 29 Juni 2020.
Kunjungan ini sekaligus menjadi ajang perkenalan Hendri Agustian yang kini menjabat sebagai General Manager Pertamina RU VI Balongan kepada Komandan Kodim 0616 Indramayu Letkol CZI Aji Sujiwo.
Kepada Dandim, GM RU VI Hendri Agustian menyampaikan bahwa selama masa pandemi RU VI telah melakukan berbagai upaya mitigasi agar penyebaran COVID-19 tidak semakin meluas, khususnya di lingkungan kerja RU VI. Berbagai bantuan sosial juga disalurkan kepada masyarakat terdampak wabah itu.
“Alhamdulillah, selama pandemi seluruh kegiatan operasional kilang tetap berjalan normal, bahkan saat pit stop juga berlangsung aman berkat bantuan pengamanan dari pihak TNI dan Polri,” ujar Hendri.
Selain membahas tentang isu daerah dan nasional, pertemuan dalam suasana hangat dan kekeluargaan tersebut juga diselingi dengan pembahasan hal-hal ringan seputar hobi. Pada kesempatan tersebut GM RU VI Hendri Agustian mengajak Dandim Indramayu untuk olahraga dan bermain musik bersama.
Menutup pertemuan, apresiasi juga disampaikan Komandan Kodim 0616 Indramayu Letkol CZI Aji Sujiwo untuk RU VI karena sinergitas antara RU VI dengan pihak TNI berjalan baik selama ini.
Kunjungan silaturahmi itu diharapkan dapat menjalin hubungan baik antara Pertamina RU VI dengan stakeholder, khususnya TNI dan Polri bisa semakin erat mengingat keduanya memiliki peran yang penting dalam membantu pengamanan Kilang Pertamina RU VI Balongan sebagai objek vital nasional.
Selain ke Kodim 0616 Indramayu, General Manager RU VI Balongan juga melakukan serangkaian kunjungan silaturahmi kepada Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Indramayu, diantaranya ke Plt Bupati, Kepala Kejaksaan Negeri, dan Kapolres Indramayu. *RU VI/HM