Pertamina Cilacap Mencanangkan Zero Medical Treatment Case

CILACAP – Pertamina Refinery Unit (RU) IV Cilacap mencanangkan target Zero Medical Treatment Case (MTC) pada 2021. Hal itu disampaikan General Manager Pertamina RU IV Cilacap Joko Pranoto saat membuka kegiatan Bulan Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) Nasional secara daring pada Sabtu malam (30/1).

Joko Pranoto menegaskan, Zero MTC 2021 merupakan peningkatan target level keselamatan dan kesehatan kerja setelah Zero Fatality pada 2019 dan Zero Accident pada 2020.

“Zero Medical Treatment Case artinya jangan sampai ada pekerja yang terpaksa mendapatkan perawatan medis meski itu kecil. Bahkan diharapkan kotak P3K di setiap titik tetap terkunci karena tidak terpakai. Maka setiap pekerja harus berpedoman pada budaya Health, Safety, Security and Environmental (HSSE),” ujarnya.

Joko melanjutkan, keberhasilan Pertamina RU IV menerapkan budaya HSSE terbukti membuahkan banyak penghargaan, khususnya selama 2020.

“Kami mendapatkan apresiasi terkait HSSE, seperti Proper Emas, skor Audit Supreme tertinggi, penghargaan Patra Nirbhaya Adinugraha V, penghargaan Bulan K3 Nasional, dan lain-lain,” ucap Joko.

Untuk itu, Joko meminta agar tim HSSE melakukan banyak inovasi program demi mendukung target Zero MTC ini. “Bisnis perusahaan dasarnya adalah Safety. Penerapan Safety yang baik akan mendorong bisnis lebih baik. Sebaliknya jika HSSE buruk, apa yang sudah dirintis akan hancur seketika karena satu kecelakaan,” kata Joko. *RU IV/HM

Share this post