PALEMBANG – Pertamina Marketing Operation Region (MOR) II Sumatera Bagian Selatan menandatangani Memorandum of Understanding (MoU) kerja sama joint promo dengan Auto 2000 Plaju dan melakukan kerja sama uji emisi mesin kendaraan yang menggunakan bahan bakar dengan Research Octane Number (RON) 88, 90, dan 92, pada (24/1/2018).
Kegiatan ini dihadiri oleh Sekretaris Daerah Provinsi Sumatera Selatan Nasrun Umar, Manager Retail Fuel Marketing MOR II Putut Adriatno dan Kepala Cabang Auto 2000 Plaju Said Ali.
Hasil uji emisi yang dilakukan kedua belah pihak menunjukkan, penggunaan bahan bakar dengan RON 88 cenderung mengeluarkan emisi Hidrocarbon dan Karbon Monoksida lebih tinggi daripada bahan bakar RON 90 dan 92. “Berdasarkan hasil di atas, kami memfokuskan kerja sama dengan Auto 2000 untuk mengedukasi konsumen tentang manfaat produk Bahan Bakar Khusus (BBK), seperti Pertalite dan Pertamax yang dilakukan oleh tim Auto 2000,” jelas Putut Adriatno. Selain itu, dilakukan pula uji emisi gratis di 11 SPBU di Palembang secara bergantian dan initial filling untuk kendaraan keluaran baru dan ownused operasional Auto 2000 dengan BBK.
Sementara Said Ali mengajak masyarakat untuk datang ke SPBU yang menjadi lokasi uji emisi gratis hingga 31 Desember 2018. “Tim Dokter Kendaraan Auto 2000 akan membantu untuk memeriksa emisi kendaraan Anda dan tidak lupa memberikan rekomendasi terhadap hasil pemeriksaan tersebut,” ujarnya.•MOR II