Pertamina EP Asset 4 Sukowati Field Gelar Silaturahmi di Lokasi Pad B Sukowati

BOJONEGORO - Dalam rangka membangun komunikasi dengan masyarakat sekitar wilayah operasi, manajemen PT Pertamina EP Asset 4 Field Sukowati mengadakan pertemuan dengan stakeholder tingkat desa dan kecamatan di lokasi Sukowati Pad B, pada (4/7/2018).


Hadir dalam kesempatan tersebut, Kepala Departemen Humas SKKMigas Jabanusa Doni Ariyantho, Sukowati Field Manager Heri Aminanto, Asset 4 Legal & Relation Manager Agustinus, Camat Kapas Agus Sunarto, Kepala Desa Campurejo Edi Sampurno, Kepala Desa Sambiroto Sujono, beserta Danramil dan Polsek Kota.

Di hadapan masyarakat,  Doni menyampaikan bahwa mulai 20 Mei 2018 operator di lapangan sukowati bukan lagi JOB PPEJ,  namun PT Pertamina EP. "Kami adalah anak perusahaan Pertamina yang memiliki wilayah kerja di seluruh Indonesia. Dengan pengalaman tersebut, kami berharap masyarakat sekitar dapat mendukung Pertamina EP agar bisa memproduksikan dan mendapatkan minyak dengan hasil yang sesuai target,”ujar Doni.

Hal senada disampaikan Heri Aminanto. "Dalam kesempatan ini saya juga menyampaikan bahwa Pertamina EP membuka peluang tenaga kerja lokal, dengan beberapa syarat di antaranya memiliki sertifikat yang keluar dari badan resmi terkait, SKCK dari Kepolisian, Medical Check Up/ Bebas Narkoba dan sehat Jasmani, serta batas usia maksimal 56 Tahun,” pungkas Heri.•PEP ASSET 4

Share this post