Pertamina Luncurkan Buku "The Journey of Euro Asia"

Pertamina Luncurkan Buku "The Journey of Euro Asia"

JAKARTA - Dari ekspedisi Euro Asia, membuktikan pelumas Pertamina benar-bernar teruji keandalannya. Mampu bertahan diberbagai medan, sekalipun hingga suhu sampai dibawah minus 20 derajad celcius. Demikian dikatakan Retail Marketing Manager Lubricant Pertamina, Syafanir Sayuti pada saat launching buku "The Journey of Euro Asia" di EX Plaza Indonesia, Jakarta, Jumat (10/8).



"Pembuktian lain yaitu selama perjalanan tiga bulan dengan jarak tempuh 24.000 km, tim ekpedisi hanya mengganti dua kali pelumas saja. Dalam setiap pergantiannya hanya membutuhkan empat liter pelumas. Jadi total menghabiskan delapan liter pelumas untuk perjalanan tersebut," tutur Syafanir.



Perjalanan tim ekpedisi Pertamina Fastron Euro Asia dimulai pada hari Kemerdekaan RI ke-66, pada 17 Agustus 2011 lalu, untuk membuktikan potensi luar biasa yang dimiliki anak bangsa melalui produk-produk anak negeri yang berkualitas.



Menggunakan kendaraan Toyota Fortuner rakitan PT Toyota Astra Motor, ban yang diproduksi PT Gajah Tunggal Tbk dan pelumas Fastron Gold produksi Pertmina serta 13 orang team berusaha menuntaskan ekspedisi yang menelusuri jalur sutera.



Buku "The Journey of Euro Asia" mengisahkan tentang perjalanan tim ekpedisi Pertamina Fastron Euro Asia melintasi 15 negara di dua benua di jalur sutera, jalur perdagangan yang paling terkenal di abad ke-19.



Tim ekspedisi Pertamina Fastron Euro Asia menempuh berbagai medan, kawasan tropis Indonesia dan Malaysia, kawasan banjir di Thailand, gurun pasir Taklimakan di Xinjiang, dan pengunungan bersalju sepanjang Kyrgiztan hingga Iran dengan suhu hingga 16 derajad celcius di bawah nol.



Irvan Sihombing, penulis buku "The Journey of Euro Asia" yang dicetak 154 halaman ini berhasil merekam dengan baik setiap kisah yang terjadi di sepanjang jalur ekspedisi Pertamina Fastron Euro Asia. Dengan didukung gambar-gambar hasil jepretan Maleachi Marinsib Palinggi atau Craig Palinggi, buku ini sukses menampilkan kondisi alam dan budaya Negara setempat secara hidup.



Isi buku ini bukan sekedar cerita pengalaman tim ekspedisi Pertamina Fastron Euro Asia, akan tetapi juga dapat menjadi referensi pembaca yang hendak bepergian ke negara-negara yang menjadi jalur ekspedisi. "The Journey of Euro Asia" juga menjadi penada keberhasilan Pertamina membuktikan kualitas produk Indonesia berkelas dunia.



Saat ini, Pertamina bergerak agresif melakukan penetrasi produk-produk unggulannya di pasar internasional. Sebagai salah satu contoh pelumas Pertamina kini dapat ditemui di 20 negara di Benua, Asia, Eropa, dan Australia akan terus bertambah di masa mendatang.



Kini produk-produk Pertamina semakin diterima di pasar global. Pertamina terus bergerak agresif di pasar internasional, dan bersama pemuda bersama-sama mengangkat nama Indonesia di pentas dunia. Penjelajahan lintas benua, lintas budaya dan lintas tantangan dengan menggunakan produk buatan bangsa sendiri menjadi milestone positif untuk kemajuan di masa depan.

Share this post