JAKARTA – Pertamina melaksanakan kegiatan Pertamina Online Learning and Sharing (POLS) yang bertema Akhlak Action, pada Senin, 12 Oktober 2020. Acara tersebut diikuti lebih dari 1.600 perwira Pertamina secara daring. Akhlak Action merupakan program sosialisasi dalam mengimplementasikan akhlak sebagai nilai utama perusahaan dan memastikan proses internalisasi secara berkelanjutan.
Direktur Utama Pertamina Nicke Widyawati yang sekaligus meluncurkan video Akhlak Pertamina mengungkapkan, AKHLAK menjadi nilai utama Pertamina.
“Hal itu tentu sangat pas waktunya dan sesuai dengan transformasi yang dilakukan oleh Pertamina yaitu transformasi bisnis yang ditindaklanjuti transformasi organisasi,” jelas Nicke.
Adapun AKHLAK merupakan kepanjangan dari Amanah, Kompeten, Harmonis, Loyal, Adaptif, dan Kolaboratif.
Amanah berarti memegang teguh kepercayaan yang diberikan. Kompeten terus belajar dan mengembangkan kapabilitas. Harmonis berarti saling membantu dan menghargai perbedaan. Loyal yaitu berdedikasi dan mengutamakan kepentingan bangsa dan negara. Adaptif yaitu terus berinovasi dan antusias dalam menggerakan ataupun menghadapi perubahan. Kolaboratif yaitu mendorong kerja sama yang sinergis.
Koeshartanto selaku Direktur SDM Pertamina dalam kesempatan tersebut juga mengingatkan bahwa setiap perwira harus mengimplementasi dan menginternalisasi nilai utama tersebut secara sungguh-sungguh dan konsisten. *IN/TA/HM