Pertamina Patra Niaga Dukung Generasi AMT Cinta Quran

JAKARTA - PT Pertamina Patra Niaga (PPN) mengadakan pembekalan hafiz Quran untuk Awak Mobil Tangki (AMT), pada Senin (27/11/2017). Kegiatan ini merupakan salah satu upaya PPN melalui program CSR dalam membentuk SDM mitra kerja yang berkualitas dan berintegritas. Acara yang diselenggarakan di Terminal BBM Jakarta Group Plumpang ini menjadi bukti dukungan PPN pada generasi AMT Cinta Quran melalui  sistem pendidikan terpadu dan sistematis.

Menurut Direktur Operasi PPN  Abdul Cholid, perusahaan memfasilitasi kegiatan ini agar AMT mampu memaknai kehidupan dengan nilai-nilai spiritual sesuai dengan Quran. “Keikutsertaan AMT dalam program ini dapat memberi wawasan mengenai prinsip keseimbangan dunia dan akhirat, kebutuhan jasmani dan rohani, hingga kepentingan individu dan sosial. Dengan adanya stimulus kegiatan yang bersifat keagamaan, semoga AMT dapat menggali potensi diri berupa akal, ilmu, iman dan amal,” ujarnya.

Abdul Cholid juga menyampaikan kebanggaan­nya atas kinerja AMT yang semakin hari semakin berusaha mewujudkan motto “zero fatality” ketika menjalankan tugasnya mendistribusikan BBM dan LPG. Ia meyakini, jika kualitas pribadi dan keimanan SDM terus ditopang, maka akan menghasilkan kinerja yang nyata dan bermanfaat baik bagi diri sendiri, keluarga, perusahaan dan masyarakat.

Selain pembekalan spiritual bagi AMT, PPN juga terus mengembangkan program lainnya selama triwulan keempat tahun 2017, antara lain pemeriksaan kesehatan gigi gratis, pelatihan usaha mikro kecil dan menengah (UMKM) bagi kelompok istri AMT, hingga pemberian beasiswa pendidikan bagi putra-putri dari AMT yang berprestasi. Semua program tersebut dirancang untuk terus memberi nilai tambah bagi kesejahteraan AMT dan membina hubungan antar mitra kerja yang profesional.•PPN

Share this post