PEKANBARU - PT Pertamina (Persero) Marketing Operation Region (MOR) I kembali mengajak masyarakat untuk beralih menggunakan bahan bakar berkualitas melalui Gerakan Sadar LPG Subsidi. Kali ini, MOR I mengajak seluruh agen LPG Non Subsidi di Pekanbaru mengampanyekan gerakan tersebut pada kegiatan Car Free Day Pekanbaru, Minggu (28/10/2018).
Gerakan ini bertujuan untuk meningkatkan kesadaran sekaligus memberikan edukasi kepada masyarakat tentang penggunaan produk bahan bajar sesuai dengan peruntukannya. Masyarakat juga diberikan informasi tentang berbagai keunggulan yang dapat diperoleh dari produk LPG Non Subsidi secara langsung oleh para agen LPG Non Subsidi.
General Manager Pertamina MOR I Joko Pitoyo mengungkapkan, melalui gerakan ini masyarakat akan lebuh sadar tentang penggunaan LPG bersubsidi sesuai peruntukannya. “Melalui gerakan ini, kami berharap dapat meningkatkan kesadaran masyarakat tentang peruntukan LPG Subsidi bagi masyarakat miskin dan usaha mikro," ujar Joko.
Ani, salah satu warga yang mengikuti kegiatan Car Free Day di Pekanbaru menyatakan antusiasnya terhadap Gerakan Sadar LPG. “Saya mendapatkan informasi yang sangat jelas tentang produk LPG langsung dari Pertamina," ujar Ani.
Dari penjelasan tersebut, pada hari itu juga Ani memutuskan untuk berpaling dari LPG bersubsidi ke non subsidi.
Pertamina menyalurkan LPG 3 Kg sesuai kuota yang ditetapkan pemerintah. BUMN ini mengimbau bahwa peruntukan LPG 3 kg hanya bagi rakyat miskin dengan penghasilan kurang dari Rp 1,5 juta per bulan atau Usaha Mikro. Bagi warga mampu, Pertamina menyediakan LPG non subsidi seperti Bright Gas 5,5 Kg, Bright Gas 12 Kg dan Elpiji tabung biru 12 kg serta 50 kg untuk usaha komersial.*MOR I