Pertamina Retail Jalin Kerja Sama dengan Citilink

Pertamina Retail Jalin Kerja Sama dengan Citilink

16-pertamina Retail & Citilink -2JAKARTA – “Kerja sa­ma Pertamina Retail dan Citilink adalah untuk memberikan kemudahan dan kenyamanan  bagi konsumen Citilink dengan mampir ke Bright Store. Mereka pasti butuh makanan dan minuman. Dan kita juga bisa memberikan diskon kalau mereka bisa menunjukkan tiket Citilink.”

 

Demikian dikatakan oleh Direktur Utama Perta­­mina Retail Toharso usai penandatanganan Me­morandum of Under­standing (MoU) Bright Store (brand milik Pertamina Retail) dengan Citilink Indonesia di SPBU MT Haryono, ka­wasan Tebet, Kamis (9/6). Penandatanganan di­lakukan oleh Direktur Utama Perta­mina Retail Toharso dan Presiden & CEO Citilink Albert Burhan. Citilink adalah masakapai berbiaya murah anak perusahaan Garuda Indonesia.

 

Kerja sama tersebut terdiri tiga jenis, yaitu Bright Payment Point, Boarding Pass True Value (BPTV) dan Corporate Rate/Lo­yalty Program Corporate. Kerja sama dilakukan dengan me­lihat bahwa Pertamina Retail punya banyak outlet seperti  Bright Café dan Bright Store.  Sementara  Citilink butuh outlet untuk penjualan tiket pesawat dan city check in.  

 

Bright Payment Point adalah  menerima pem­bayar­an atas kode booking/kode pembayaran dari Citilink, yang sudah dilakukan di 10 gerai Bright Store. Yaitu,  Bright Jakarta Cikini, Bright Jakarta S. Parman, Bright Ja­karta Kuningan, Bright Ja­karta Pertamina Pusat, Bright Bekasi Hyundai Cikarang, Bright Jakarta Kemang, Bright Bekasi A. Yani,  Bright Tangerang BSD3 (eks Petronas), Bright  Jakarta MT Haryono dan Bright Jakarta Kalimalang (eks Petronas).

 

Kerja sama kedua adalah  Boarding Pass To Value (BPTV) yang hanya berlaku di BrightCafe Kualanamu Medan dan berlaku mulai 9 Juni 2016. Mekanismenya ialah diskon 20% setiap belanja minimal Rp 50.000 dengan menunjukkan Boarding Pass Citilink.

 

Dan yang ketiga, Cor­porate Rate/Loyalty Program Corporate untuk kerja sama  antara Pertamina Retail dan Citilink dengan tujuan  untuk pekerja  dan keluarga dari  PTPR melalui program  diskon dan  rebate yang di­berikan Citilink.

 

Toharso mengatakan, kerja sama ini tidak diba­tasi waktu. “Selama  mengun­tungkan kedua belah pihak, maka kita akan terus. Tidak ada batas waktunya,” ujar Toharso menegaskan. “Ki­ta ingin maju bersama. Citilink semakin tumbuh dan berkembang, dan semakin banyak tamu yang datang  dan berbelanja di Bright Café dan Bright Store.”  Dalam acara tersebut dilakukan pemberian san­tunan oleh Pertamina Retail kepada anak yatim piatu sekitar SPBU.•URIP

 

Share this post