Pertamina Runner Club: Demi Pola Hidup Sehat

Pertamina Runner Club: Demi Pola Hidup Sehat

Pertamina _runnerclubJAKARTA – Olahraga lari dikenal sebagai olahraga yang sederhana karena murah meriah dan efektif. Disamping itu, saat ini olahraga lari juga menjadi lifestyle masyarakat khususnya di ibukota Jakarta. Banyak manfaat yang bisa diperoleh, di antaranya men­ciptakan gaya hidup yang le­bih sehat.

 

Untuk itu, Pertamina membentuk Pertamina Runner Club, yaitu sebuah komunitas yang diperuntukkan bagi karyawan yang bekerja di lingkungan  Pertamina yang hobby berolahraga namun terkendala karena tidak ada teman untuk berolahraga bersama.

 

Dengan terbentuknya komunitas runner diharapkan akan muncul kebersamaan untuk melakukan olahraga lari bersama sehingga semakin menumbuhkan motivasi untuk ke tahap selanjutnya. Misalnya dengan mengikuti lomba lari mulai 5 kilometer hingga 10 kilometer.

 

“Olahraga lari dapat mengurangi berat badan bagi yang ingin mengurangi berat badan. Namun yang pasti badan akan lebih sehat dan fit. Kalau kita sehat dan fit, maka bekerja akan semakin baik dan perusahaan akan maju,” ungkap Corporate Secretary Pertamina, Nursatyo Argo dalam kesempatan launching Pertamina Runner Club di Bright Café Kantor Pusat Pertamina, Jumat (18/10).

 

Sementara itu, Vice President Corporate Commu­nication Pertamina, Ali Mundakir menyampaikan, Pertamina Runner ini menjadi ajang promosi pola hidup sehat dan memotivasi untuk ber­olahraga lari secara rutin sehingga akan menjadi ke­biasaan seseorang untuk hidup sehat.

 

“Pertamina Runner adalah wadah yang terorganisir sehingga olahraga akan semakin rutin dilakukan karena terprogram dengan baik. Ayo Have Fun, Endurance dan Performance,” ucap Ali Mundakir yang menjadi founder Pertamina Runner.

 

Sebanyak 70 orang telah mendaftar menjadi anggota  Pertamina Runner  Club pada saat peluncuran club tersebut. Jumlah ini akan terus meningkat dengan target 250 orang. Program rutin latihan akan dilakukan setiap hari Selasa dan Jumat pukul 06.00 – 07.00 di halaman kantor pusat Pertamina, di lapangan Banteng dan Monas.

 

Direncanakan pada awal Desember 2013, Pertamina akan mengadakan event Per­tamina Runner yang terbuka untuk umum. (IRLI)

Share this post