Pertamina Siagakan Satgas Pantau Penyebaran Covid-19

JAKARTA- Sejak berita penyebaran virus Corona jenis atau 2019-nCoV yang menyebabkan penyakit yang disebut dengan Covid-19, Pertamina langsung bergerak cepat membentuk Satuan Tugas (Satgas) Covid-19. Hal tersebut diungkapkan salah satu anggota tim Satgas dr. Victorino. 

“Kami dari Medical Center Pertamina bertugas memantau semua pekerja dan keluarga yang baru saja melakukan perjalanan ke luar negeri atau antar provinsi di dalam negeri serta melakukan kontak dengan pasien positif Covid-19," ujarnya ketika ditemui Energia di Ruang Puskodal, Gedung Perwira 2, Kantor Pusat Pertamina, Senin (16/3).

Selain tim Medical, tim Asset dan tim Health, Safety, Security And Environment (HSSE) juga dilibatkan menjadi tim Satgas Covid-19. 

“Kami juga memberikan informasi dan koordinasi bagi pekerja dan keluarga yang perlu berobat dan yang perlu mendapat rujukan ke rumah sakit,” katanya. 

Layanan ini bisa digunakan oleh seluruh pekerja dan keluarga pekerja Pertamina baik unit operasi, Marketing Operation Region (MOR), Refinery Unit (RU), anak perusahaan serta afiliasi Pertamina di seluruh Indonesia. 

“Kami juga menerima banyak pertanyaan dari pekerja dan keluarga untuk mengklarifikasi hoaks yang beredar di masyarakat. Kami juga terus berkoordinasi dengan fungsi Medical di seluruh unit MOR, RU, dan anak perusahaan agar keluarga besar Pertamina terpantau dengan baik,” jelasnya. *IDK/Foto:TA

 

Share this post