BANDUNG – Dalam rangka mendukung program vaksinasi pemerintah, PT Pertamina (Persero) melalui Regional Jawa Bagian Barat melakukan vaksinasi COVID-19 kepada ribuan pekerja dan mitra kerja Pertamina di wilayah Bandung, Jawa Barat, mulai Sabtu (27/3) hingga Selasa (30/3) di Kantor Cabang Pertamina Bandung.
Sales Area Manager Retail Bandung Gustiar Widodo mengatakan, pihaknya menggandeng Dinas Kesehatan Kota Bandung serta Puskesmas Sekeloa Kota Bandung dalam pelaksanaan program vaksinasi tersebut.
“Sejak Sabtu lalu, sudah di vaksin total 1.527 orang yang terdiri dari 276 orang pekerja Pertamina di wilayah Sales Area Bandung dan Fuel Terminal Bandung Group, 544 orang awak mobil tangki, serta 707 operator SPBU. Mereka sangat antusias mengikuti program vaksinasi ini,” kata Gustiar.
Unit Manager Communication, Relations & CSR Jawa Bagian Barat Eko Kristiawan menjelaskan, program vaksinasi yang dilakukan Pertamina dilaksanakan sesuai target prioritas sasaran vaksin tahap 2, yakni bagi petugas pelayananan publik.
“Pekerja di lokasi operasi, awak mobil tangki, maupun operator SPBU merupakan garda terdepan penyaluran energi bagi masyarakat. Terutama jelang bulan Ramadhan, Pertamina menyiagakan Tim Satuan Tugas Ramadhan, Idul Fitri, dan COVID-19,” ujar Eko.
Eko menambahkan, Pertamina menyambut baik program vaksinasi yang sedang dilaksanakan oleh pemerintah. Pihaknya juga mengapresiasi sinergi yang terjalin dengan Dinas Kesehatan Kota Bandung serta Puskesmas Sekeloa Kota Bandung.
Ia juga berpesan agar penerapan protokol kesehatan tetap menjadi budaya bagi pekerja dan mitra kerja Pertamina, termasuk pekerja dan mitra kerja yang sudah melakukan vaksinasi.
“Setelah melakukan vaksinasi, Pekerja Pertamina tetap harus memperhatikan protokol kesehatan. Bersama kita disiplin dan menjaga kesehatan. Semoga dengan adanya program vaksinasi, kondisi masyarakat dapat pulih kembali,” ujarnya. *JBB/HM