PHE TEJ Sosialisasikan Pengeboran Sumur Pengembangan Mudi 26

TUBAN – PT Pertamina Hulu Energi melalui anak usahanya PHE Tuban East Java gelar sosialisasi pengeboran sumur pengembangan Mudi 26 di lapangan Mudi Blok Tuban bersama masyarakat Desa Rahayu, Kecamatan Soko, serta Desa Kebunagung dan Bulurejo, Kecamatan Rengel, Kabupaten Tuban, turut dihadiri Pemerintah daerah, tokoh masyarakat dan perwakilan masyarakat desa tersebut, pada Senin, 22 Juni 2020.

General Manager PHE Tuban East Java Darwin Tangkalalo mengatakan, kegiatan pengeboran sumur pengembangan Mudi 26 merupakan komitmen PHE Tuban East Java dalam menjaga ketahanan energi nasional dan upaya peningkatan produksi.

Melalui Surat Keputusan Bupati No 188.45/273/KPTS/414.031/2019 mengenai Pemberian Izin Lingkungan Kegiatan Pengembangan Lapangan Migas Terbatas Mudi, PHE mulai menjalankan pengeboran sumur Mudi 26.

"Alhamdulillah, kami sangat didukung oleh Pemerintah hingga desa,  sehingga kami dapat menjalankan program pengeboran tersebut," ujar Darwin.

Pjs. Field Manager Taryono menambahkan bahwa pengeboran sumur pengembangan itu merupakan upaya peningkatan produksi yang secara natural mulai menurun.

“Pengembangan sumur Mudi-26 ini diperkirakan akan menambah produksi PHE Tuban East Java 200 barrel per day,” jelasnya.

Disaat yang bersamaan, PHE Tuban East Java membagikan 600 paket sembako kepada masyarakat kurang mampu sebagai wujud kepedulian perusahaan, khususnya di saat pandemi seperti ini.

Kepala Camat Soko Sudarto menyampaikan rasa terima kasih dan apresiasi kepada PHE Tuban East Java yang telah melakukan sosialisasi kegiatan pengeboran.

“Terima kasih atas pemberdayaan tenaga lokal dan telah membantu masyarakat semoga menjadi berkah bagi kita semua,” ucap Sudarto. *PHE/HM

Share this post