BALIKPAPAN - Plt. Direktur Utama Pertamina Nicke Widyawati melakukan management walkthrough ke Refinery Unit V, Marketing Operation Region VI, PT Pertamina Hulu Mahakam, pada Senin (28/5/2018). Dalam kunjungan yang merupakan rangkaian dari Safari Ramadan (safram) direksi Pertamina, dirinya menegaskan bahwa pekerjaan harus dilakukan dengan efisien dan efektif.
"Efisien bukan berarti harus menderita. Efisien ada caranya dan dapat dilakukan dengan menyenangkan. Agar efektif, kita harus bersinergi antara seluruh lini perusahaan," ujarnya.
Untuk itulah, ia mengimbau seluruh komponen perusahaan harus bersinergi karena tujuannya untuk menunjang kegiatan korporasi. "Sinergi harus dilakukan baik kepada internal perusahaan, masyarakat, dan pemerintah. Tidak ada lagi dari kita yang jalan sendiri-sendiri. Semuanya harus bersinergi," tukas Nicke.
Sementara Direktur Pertamina Hulu Mahakam Jhon Anis menyampaikan, bulan Ramadan merupakan saat yang tepat untuk mempererat silaturahmi. "Ini penting bagi kita semua. Selama 11 bulan mengejar target produksi, dan selama 1 bulan kita perbanyak silaturahmi untuk mencari keberkahan untuk mempersiapkan mental dan fisik untuk kembali nekiprah 11 bulan kembali," pungkas Jhon Anis. *HARI/FT. TRISNO