Posko Kesehatan Mobile Pertamina Bagikan Masker untuk Pengendara Motor


PALU- Pasca gempa dan tsunami yang menimpa Palu dan Donggala banyak jalan yang rusak disertai banyak debu yang membuat korban terdampak memiliki masalah Infeksi Saluran Pernapasan Akut (ISPA). Hal ini terbukti saat Pertamina membuka posko kesehatan, masalah yang paling banyak dihadapi pengungsi adalah ISPA sehingga para pengungsi sangat membutuhkan masker untuk melindungi saluran pernapasannya.

Selain mendirikan posko kesehatan secara keliling, relawan yang dipimpin langsung oleh Vice President CSR dan SMEPP Pertamina Agus Mashud turun ke jalan untuk membagi-bagikan masker gratis untuk pengendara motor yang lewat di sekitar Jalan Raya Donggala Loli. 

“Bagi-bagi masker memang rangkaian dari posko mobile. Jadi sambil bergerak, kami membagi-bagikan masker kepada pengendara. Masker ini sangat dibutuhkan warga karena jalan yang masih rusak sehingga debu yang cukup tebal menghalangi jalan tersebut,” ujar Agus kepada Tim Energia usai membagikan masker ke jalan, pada Kamis (4/10/2018).

Sementara, salah satu warga yang diberikan masker, Reski, mengatakan masker tersebut memang sangat bermanfaat bagi warga karena selain jalan yang rusak juga bau anyir di beberapa titik masih terasa hingga saat ini.

“Ini berguna sekali buat kita, karena sepanjang jalan itu jalannya rusak jadi berdebu. Kita susah lihat dan susah napas. Belum lagi aroma anyir di beberapa jalan belum hilang, dan hujan belum turun. Sempat gerimis tapi belum ada turun hujan,” tukas Reski.•DK/ANDRE

Share this post