JAKARTA - Auditor menjadi salah satu profesi yang penting bagi suatu perusahaan, karena tugasnya bukan hanya memeriksa catatan keuangan perusahaan namun juga memastikan akurasi laporan keuangan. Untuk itu PT Pertamina (Persero) bekerja sama dengan Institute of Internal Auditors Indonesia (IIA) menggelar acara Professional Auditor Forum yang digelar di Ballroom Grha Pertamina Jakarta pada Senin, 13 Maret 2023.
Dalam kesempatan ini Komisaris Utama PT Pertamina (Persero) Basuki Tjahaja Purnama (BTP) memberikan apresiasinya kepada seluruh pekerja pada Fungsi Internal Audit di Pertamina. Ia mengatakan Fungsi Internal Audit sangat dibutuhkan di setiap perusahaan, termasuk BUMN seperti Pertamina.
“Terima kasih kepada seluruh jajaran Fungsi Internal Audit Pertamina yang sudah bekerja dengan kinerja yang luar biasa. Saya yakin semua yang ada di sini begitu penting bagi negeri ini. Tidak banyak yang mampu menjadi auditor yang baik, karena dasar hukum internal audit itu absolute holiness (kesucian mutlak, red). Kalau kepalanya lurus artinya bawahnya juga tidak akan sanggup untuk berbuat macam-macam,” ujarnya.
Ke depan ia berharap Fungsi Internal Audit Pertamina bisa membuat sistem yang mudah digunakan untuk hal benar namun sulit digunakan untuk hal yang salah. Digitalisasi menjadi kunci dalam penanganan keuangan di suatu perusahaan.
“Tidak gampang menjadi internal auditor karena harus jujur, punya nyali dan mau bertindak berbeda. Kita harap ke depan Internal Audit membuat satu sistem agar orang susah untuk berbuat salah dan mudah untuk berbuat benar. Saya yakin ini bisa tercapai. Saya sangat butuh orang Internal Audit karena kalau saya temukan adanya hal yang mencurigakan saya bisa menegur dengan data yang saya peroleh,” katanya.
President IIA Indonesia Angela Simatupang mengatakan, Pertamina memiliki komitmen tinggi terhadap Fungsi Internal Audit. Sehingga ia harap fungsi ini terus didukung oleh seluruh top leader, seperti direksi dan komisaris, agar Pertamina tetap menjadi yang terbaik.
“BOC dan BOD punya andil agar audit tetap jalan. Tingginya komitmen top leader dengan hadirnya Pak BTP jadi suatu yang baik. Tapi ini saja tidak cukup, banyak hal yang harus dilakukan. Saya harap kita siap dan sigap untuk tantangan tersebut,” tutupnya. *IDK/AP