SURABAYA - PT Pertamina EP berhasil meraih enam penghargaan dalam ajang Public Relations Indonesia Awards (PRIA) 2018, yang diadakan pada akhir Maret lalu, di Surabaya. Keberhasilan anak perusahaan Pertamina ini menjadi bukti bahwa selain mampu menjalankan tugas utamanya mencari minyak dan gas untuk ketahanan energi nasional, PEP berhasil meningkatkan hubungan baik dengan stakeholder melalui peran public relations. PRIA merupakan puncak apresiasi tertinggi bagi insan humas.
Enam penghargaan yang diterima PEP, yaitu kategori Anak Usaha BUMN terpopular in Media, Sustainability Report dari Cepu Field, Video Profile dari Bunyu Field, Community Based Development dari Subang Field, Community Based Development dari Tarakan Field, dan Community Based Development dari Pangkalan Susu Field. Penghargaan diserahkan oleh CEO PR Indonesia Asmono Wikan.
Vice President Legal & Relations PEP Edy Sunaedy mengungkapkan syukurnya terhadap pencapaian PEP. "Kami berterima kasih kepada PR Indonesia sebagai penyelenggara kegiatan yang dapat menambah wawasan. Kami berharap peran PR dapat terus meningkat untuk mendukung pencapaian visi misi perusahaan,”pungkasnya.•PEP