Persatuan Wanita Patra Tingkat Pusat melakukan acara “Tasyakuran Peresmian Gedung Wanita Patra Tingkat Pusat” yang diselenggarakan di Simprug, Jakarta, pada Rabu, 21 Februari 2024.
Peresmian dimulai dengan pemotongan pita oleh Ketua Umum PWP Pusat, Ratna Erry Widiastono bersama SVP Shared Service Pertamina, Tedi Kurniadi dan SVP Asset Management Pertamina, Teddy Kurniawan Gusti. Ikut mendampingi Wakil Ketua PWP Pusat, Devy Erry Sugiarto dan Nursiyanah Salyadi.
Dalam kesempatan itu, Ketua Umum PWP Pusat, Ratna Erry Widiastono menyampaikan terima kasih kepada perusahaan atas dukungannya untuk merenovasi gedung yang sudah puluhan tahun belum dilakukan perbaikan.
"Dengan adanya renovasi total yang dilakukan pada gedung ini, nantinya diharapkan anggota PWP dapat lebih semangat dan termotivasi sehingga dapat menyelesaikan program kerja lebih baik lagi seperti yang telah ditetapkan sebelumnya,” tambah Ratna.
Pada kesempatan yang sama, SVP Shared Service Tedi berharap dengan adanya renovasi ini dapat dimanfaatkan seoptimal mungkin oleh anggota PWP dan dapat memberikan manfaat serta benefit untuk semua. "Sehingga ada value yang nantinya dapat diberikan ke Pertamina sebagai korporasi,” kata Tedi.
SVP Asset Management Pertamina Teddy Kurniawan Gusti juga menyampaikan jika fungsi Aset Manajemen mendukung penuh renovasi Gedung Wanita Patra. “Gedung ini sudah cukup lama kita bangun sekitar 15-20 tahun yang lalu dan belum dilakukan renovasi besar-besaran. Setelah kita cek juga kondisi bangunan menurut HSSE sudah tidak layak dan kita lakukan beberapa perbaikan. Semoga setelah direnovasi, PWP dapat melakukan aktivitas kegiatan dengan nyaman dan aman," tutup Teddy.
Diperkirakan, sebelum Lebaran 2024, Gedung Wanita Patra sudah dapat digunakan kembali seluruhnya.*PW