Raih Zero Accident Award, RU V Luncurkan Buku

Raih Zero Accident Award, RU V Luncurkan Buku

6- RU5 Penghargaan MenakertransBalikpapan – “Towards HSE Excellence” bukanlah se­kadar semboyan ba­gi Refinery Unit (RU)V Ba­lik­papan. Prestasi na­sio­nal kembali diraih oleh Per­tamina pada ajang Anugerah Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3) 2014. Dalam acara yang digelar oleh Kementerian Tenaga Kerja dan Transmigrasi di Jakarta tersebut, RU V Balikpapan berhasil mengukir prestasi Zero Accident Awards dan sertifikasi Sistem Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja (SMK3) berdasarkan PP No 50/2012. Tentu saja, keberhasilan penerapan budaya K3 melibatkan peran aktif insan Pertamina dan seluruh stakeholder terkait.

 

Dengan tujuan tersebut, diadakanlah Malam Apresiasi Health Safety Environment Pertamina di Main Hall Ba­nua Patra, pada 24 Juni 2014. Hadir dalam kesempatan itu, hadir Kadisnakersos Kota Balikpapan Fachruddin Harami, Kepala BLH Kota Balikpapan Ketut Astana, Senior Manager Operation Manufacturing RU V Eman Salman Arief,  manajemen dan pekerja RU V serta pimpinan mitra kerja RU V.

 

“Ini merupakan wujud rasa syukur atas pencapaian 26.547.053 jam kerja aman di RU V terhitung dari 8 April 2011 sampai dengan 31 Mei 2014,” ungkap Tjahjo Widojoko selaku Manager HSE  RU V.

 

Sementara Eman Salman Arief mengapresiasi kinerja aspek HSE di lingkungan RU V. “Budaya HSE tak hanya melibatkan insan Pertamina melainkan juga keluarga dan harmonisasi dengan stakeholder,” ujar Eman.  Pada acara ini, diberikan Piagam Penghargaan Kontribusi Jam Kerja Aman kepada seluruh fungsi dan mitra kerja di RU V.

 

Di waktu yang sama, RU V juga me-launching buku Road Map of HSE RU V – Towards HSE Excellence. “Buku ini akan menjadi salah satu guideline dalam pengelolaan aspek HSE khususnya di lingkungan RU V untuk mencapai visi Pertamina 2025, Asian Energy Champion,” tutur Tjahjo . Buku ini telah memiliki identifikasi ISBN (International Standard Book Number) No. 978-602-98171-1-9, artinya telah menjadi bagian dari database bibliografi dan muncul diterbitan Katalog Dalam Terbitan di Perpustakaan Nasional. Secara simbolis, buku tersebut diberikan kepada Kepala Disnakersos Kota Balikpapan, Kepala BLH Kota Balikpapan dan perwakilan Fungsi di Pertamina.• Keishkara HP & Dessy Chaterina Gultom

Share this post