RSPP Peringati Hand Hygiene Global Day

RSPP Peringati Hand Hygiene Global Day

14-RSPP#cucitangansedunia #rspp #priyow 4JAKARTA - Rumah Sakit Pertamina Pusat (RSPP) melaksanakan berbagai kegiatan menarik dalam rangka memperingati Hari Cuci Tangan Sedunia, pada (10/5), di Auditorium RSPP, Jakarta. Acara dihadiri Di­rektur Utama Pertamedika dr. Mardjo Soebiandono, Direktur Utama RSPP dr. Widya Sarkawi, dan Ketua Komite dr. Christiana Linda Wahyuni.

 

“RSPP sangat aware dengan kesehatan para pasien dan kar­yawannya, dengan selalu menerapkan cuci tangan sebelum dan sesudah kontak langsung dengan pasien. Oleh ka­rena itu,  kami membuat lomba yang menciptakan  awareness di lingkungan RSPP agar selalu ingat ge­rakan  mencuci tangan de­ngan baik dan benar,” jelas dr. Christina.

 

Peringatan Hand Hygiene Global Day di RSPP diisi dengan lomba krativitas Video Dance Competition  yang diikuti oleh seluruh karyawan RSPP.  Tujuannya, agar pasien dan staf medis mudah mengingat gerakan mencuci tangan. Selain itu, ada lomba pembuatan poster Alat Pelindung Diri (APD) yang bertujuan men­ciptakan gambar-gambar  yang mudah diingat dan di­mengerti pentingnya men­cuci tangan.

 

Pemenang Video Dance Competition Hand Hygiene menjadi duta gerakan Hand Hygiene RSPP dan poster APD terbaik akan dipasang di seluruh lingkungan RSPP “Semoga dengan adanya acara ini staf medis dan pasien di lingkungan RSPP menjadi mudah mengingat gerakan mencuci tangan yang baik dan benar.  Se­hingga selalu menerapkan mencuci tangan sebelum atau sesudah melakukan aktivitas medis,” tutup dr. Widya.•AmaliA Ramadhani

Share this post