PALEMBANG -- Direktur Utama Pertamina Nicke Widyawati memulai Safari Ramadan ke Pertamina Sumatera Bagian Selatan, pada Senin (13/5/2019). Didampingi GM RU III Plaju Yosua I.M Nababan dan GM MOR II Primarini, Nicke menyapa insan Pertamina Sumbagsel yang tergabung dalam CCA (Culture Change Agent) RUMOR 32, di ruang Mesran, MOR II, Palembang.
Di depan sekitar 70 pekerja tersebut, Nicke menyampaikan harapannya agar insan Pertamina melakukan berbagai inovasi dalam membangun Pertamina.
"Saya ingin lebih banyak mendengar dari para pekerja apa yang bisa diberikan kepada perusahaan agar dapat menjadi world class energy company. Saya yakin, Anda semua punya cara yang berbeda dengan berbagai inovasi dalam membangun Pertamina," tukas Nicke.
Untuk dapat berinovasi, Nicke menegaskan insan Pertamina harus memiliki kompetensi dan passion dalam menjalankan roda bisnis perusahaan.
"Kompetensi dan passion merupakan dua hal yang sangat penting dalam menjalankan tugas. Jika memiliki keduanya, pasti kita akan lebih termotivasi dan lebih menyenangkan dalam mengabdi untuk perusahaan dan bangsa," imbuhnya.
Ia juga menggarisbawahi bahwa dalam menjalni hidup milenial Pertamina harus membiasakan diri untuk positive thinking, termasuk dalam bekerja.
Salah satu insan Pertamina Sumbagsel, Charly dari Fungsi Technical Service sangat senang bisa bertatap muka dengan Direktur Utama Pertamina. Bahkan ia berharap agar acara semacam ini sering diadakan.
"Dengan adanya acara seperti kiita jadi bisa menyampaikan aspirasi kita sebagai pekerja muda kepada top manajemen dan dapat berbincang mengenai bisnis Pertamina ke depannya,” katanya.*PW