Sinergi Pertamina dengan Polda DIY

Sinergi Pertamina dengan Polda DIY

Polda -MOR4YOGYAKARTA - Dalam rangka meningkatkan si­nergitas dan koordinasi dengan Polda DIY, PT Per­tamina (Persero) Pemasaran D.I. Yogyakarta dan Surakarta melakukan kunjungan au­dien­si dengan Kapolda D.I. Yogyakarta Brigjen (Pol) Oerip Soebagjo dan jajaran Perwira Utama  di lingkungan kerjanya, seperti Karo Ops Kombes (Pol) Arief Pranoto, Karo Sarpras Kombes (Pol) Elan Subilan,  Dir. ReskrimSus Kombes (Pol) Kokot Indarto dan Dir. Pam Objek Vital Komber (Pol) Hudit Wahyudi, Dir. Intelkam Kombes (Pol) Amran. 

 

Melalui pertemuan terse­but, Marketing Branch Mana­ger Pertamina Freddy Anwar memaparkan kondisi terkini  terkait penyaluran BBM sebelum dan setelah kenaikan BBM per 18 No­vem­ber 2014, hingga saat kebijakan baru Premium tidak disubsidi.  Pertamina juga mengucapkan terima kasih atas bantuan pihak Kepolisian untuk pengamanan di masing-masing SPBU selama periode sebelum dan setelah kenaikan BBM, sehingga penyaluran BBM dan pelayanan kepada para pelanggan bisa berjalan lancar.

 

“Memang ada po­tensi demo dari elemen masyarakat di beberapa SPBU strategis.namun dengan komunikasi yg lancar, antisipasi demo bisa berlangsung dengan baik,” ujar Freddy.

 

Sementara Kapolda DIY Brigjen (Pol) Oerip Soebagjo menyampaikan ke­­siapan untuk selalu mem-back up Pertamina sebagai salah satu ob­jek vital nasional dan meng­informasikan
update kon­disi keamanan di DIY dan sekitarnya.

 

Pertemuan tersebut dihadiri oleh  Freddy Anwar Marketing Branch Manager DIY dan Surakarta, Yardinal Opertion Head TBBM Re­wulu, Henry Eko Sr. SE Retail VI, Dwi Purba dari Patra Niaga dan Ariyanto, pengurus  Hiswana Migas DIY.•MORIV

Share this post