Sinergi PHE - UNPAD

Sinergi PHE - UNPAD

14-PHE Mou Dengan UNPADJAKARTA - PT Pertamina Hulu Ener­­gi (PHE) bersama Universitas Pa­dja­djaran (Unpad) menandatangani No­ta Kesepahaman Pe­ngem­­­bangan Sumber Daya Manusia dan Ilmu Penge­tahuan di Ruang Executive Lounge Unpad, Ban­dung pada Kamis (9/2). Penandatanganan dilaku­kan oleh Direktur Utama PHE R. Gunung Sardjono Hadi dengan Rek­tor UNPAD Prof. Tri Hanggono Achmad.

 

Dalam sambutannya, R. Gunung Sardjono Hadi ber­harap dengan adanya kerja sama ini dapat ter­ja­lin hubungan yang baik antara PHE dengan Unpad. Khususnya dalam hal pengembangan sumber daya manusia dan ilmu penge­­tahuan.

 

“Saya percaya, Unpad mampu men­­cetak generasi muda yang mampu menjawab tan­­tangan industri Migas ke­depan,” paparnya. 

 

Senada dengan Direktur Utama PHE, Rek­tor UNPAD Prof. Tri Hanggono Achmad menu­turkan kerja sama de­ngan PHE ini meru­­pakan upaya untuk menjawab tantangan perma­sa­la­han bangsa. Berbagai masalah saat ini tidak bisa diselesaikan hanya dengan satu institusi, tetapi menuntut adanya kerja sama berbagai sektor.

 

Bentuk kerja sama lain yang didorong Unpad adalah meng­­hasilkan riset ber­sama. Riset ini diharapkan dapat men­jadi penyelesaian dari ber­bagai permasalahan, baik di PHE maupun di masya­rakat. “Berbagai bentuk penye­lesaian masalah sosial ba­sis­­nya selalu dilakukan stu­di terlebih dahulu,” imbuh Tri Hanggono.•PHE

Share this post