Sukses Amankan Mudik

Sukses Amankan Mudik

Jakarta - Sejak menyiagakan tim satgas BBM H-15 hingga H+15, upaya Pertamina dalam mengamankan stok BBM serta memberikan layanan kepada masyarakat berjalan lancar. Masyarakat bisa mudik tanpa kekhawatiran sulit mendapatkan BBM maupun LPG, serta dimanjakan dengan berbagai program yang khusus diberikan Pertamina kepada para pelanggan setianya.



Jajaran Direksi tiada henti melakukan kontrol stok BBM dan LPG sejak awal Ramadan. Dimulai dengan kegiatan Sahur on The Road para Direksi di SPBU, Terminal BBM Plumpang dan Depo LPG Tanjung Priok pada akhir Juli 2012. Dilanjutkan dengan management walkthrough yang lagi-lagi mengontrol kesiapan unit bisnis dan pemasaran dalam mendukung kelancaran arus mudik dan balik pada lebaran tahun ini.



"Semua infrastruktur dan SDM harus mampu bekerja maksimal 24 x 7 nonstop agar masyarakat dapat menjalankan puasa dan mudik lebaran dengan nyaman," ujar Karen setiap kali melakukan pemantauan kesiapan arus mudik di unit pemasaran, baik SPBU, Terminal BBM maupun Depot LPG. Hal yang sama juga ditekankan Direktur Pemasaran & Niaga Pertamina Hanung Budya saat melakukan pengecekan kesiapan di jalur ramai pemudik, yakni jalur utara dan selatan Jawa, pada H-7. Perjalanan darat mulai tanggal 11 s.d 14 Agustus 2012 dari Semarang dan kota sekitar Jawa Tengah, Cirebon, Balongan, Cikampek dan Bandung ditempuh untuk memastikan dijalankannya delapan skenario pengamanan pasokan BBM.



Mulai dari peningkatan ketahanan stok, optimalisasi kilang, monitoring stok BBM melalui sitem komputerisasi, menyiapkan kantong-kantong SPBU, pengaturan SPBU transit, switching tangki pendam dari Solar ke Premium, penambahan mobil tangki atau switching mobil tangki, pengoperasian SPBU dan menyiagakan satgas mudik selama 24 jam x 7 hari nonstop. Sejumlah program khusus yang rutin digelar Pertamina mulai dari Serambi Pertamax, Program Ketupat Enduro dan Pak Edi serta Bareng Bareng Mudik bagi para frontliner, menjadi bukti bahwa Pertamina tidak setengah-setengah.



"Semua ini adalah wujud komitmen kami memberikan kenyamanan kepada masyarakat Indonesia," ujar Hanung. Menurut Hanung, keberhasilan mengamankan mudik juga tak lepas dari kerja sama dan koordinasi yang baik dengan instansi dan aparat pemerintah dalam mengamankan arus mudikbalik.

Share this post