Tingkatkan Pengamanan, Pertamina Gelar Exercise ISPS Code

 

JAKARTA -- Pertamina kembali mengadakan exercise International Ship and Port Security (ISPS) Code. Kali ini latihan diadakan di Terminal Untuk Kepentingan Sendiri (TUKS) Pertamina Marine , Tanjung Priok, Kamis (20/2). 

Menurut Integrated Terminal Jakarta Manager Umayah AZ, latihan ini dimaksudkan untuk meningkatkan sinergi Pertamina dengan stakeholders terkait manajemen pengamanan dermaga sesuai standar ISPS Code. 

ISPS Code merupakan aturan komprehensif yang mengatur prosedur keamanan terhadap kapal dan fasilitas pelabuhan serta menjadi bagian dari Konvensi Internasionak untuk Kesehatan Jiwa di Laut (Safety of Life at Sea - SOLAS). Aturan ini juga secara khusus mengatur tentang kegiatan dan langkah-langkah yang harus diambil oleh setiap negara dalam menanggulangi ancaman terorisme di laut. 

"Melalui prosedur tersebut, petugas dapat menentukan tingkat keamanan wilayah dan mengambil langkah-langkah keamanan sesuai dengan prosedur yang ditetapkan dalam ISPS Code agar setiap pihak bisa saling berkomunikasi dan berkoordinasi dengan baik,” jelas Umayah. 

Latihan kali ini diikuti oleh tim Security Pertamina, Polres Pelabuhan Tanjung Priok, Direktorat Polair serta KPLP (Kesatuan Penjaga Laut dan Pantai) yang diskenariokan ada perampok menghadang kapal yang sedang loading di dermaga bongkar muat serta menyebabkan kebakaran. 

Dalam waktu singkat, aksi mereka dapat diatasi oleh tim Security Pertamina, Polres Pelabuhan Tg Priok, Dit Polair serta KPLP (Kesatuan Penjaga Laut dan Pantai). Pelaku dibekuk dan diamankan petugas. Kegiatan penanggulangan tumpahan minyak dengan menggunakan oil boom oleh petugas juga dilakukan sebagai dampak dari pencurian. 

Dengan dilaksanakannya Exercise ISPS Code ini, petugas security Pertamina di pelabuhan memiliki kemampuan manajemen risiko dalam mengalkulasi dan menghadapi segala kemungkinan adanya ancaman terhadap kapal dan fasilitas TUKS Migas Pertamina. 

“Kemampuan ini sangat penting bagi Pertamina karena TUKS di Tanjung Priok merupakan salah satu lokasi bongkar muat Migas dalam menjamin ketersediaan BBM nasional,” pungkasnya.*HS

Share this post