Tugu Mandiri Dinobatkan sebagai Best Financial Performance Life Insurance Company 2016

Tugu Mandiri Dinobatkan sebagai Best Financial Performance Life Insurance Company 2016

15-WE AWARD 2JAKARTA - Tugu Mandiri kem­bali mem­buktikan diri sebagai salah satu peru­saha­an asuransi terbaik di Indonesia dengan meraih peng­hargaan  “Best Financial Performance Life Insurance Com­pany 2016” kategori aset perusahaan antara Rp 400 miliar - Rp 1,5 triliun di ma­lam penganugerahan 3rd Warta Ekonomi - Indonesia Insurance Consumer Choice Award 2016 yang di­se­leng­garakan majalah Warta Ekonomi di Jakarta, (29/9).

 

Penghargaaan diterima oleh Direktur Keuangan & Investasi Tugu Mandiri  Donny J. Subakti. “Penghargaan ini menunjukkan kegiatan bisnis Tugu Mandiri sen­an­tiasa tumbuh dan maju. Ke depannya kita terus  me­nem­patkan kualitas dan layanan prima sebagai yang terdepan dan terus melakukan inovasi karena tuntutan pelanggan juga semakin meningkat,” ujarnya.   

 

Warta Ekonomi mem­beri­kan apresiasi kepada peru­sahaan asuransi yang memilki kinerja baik, inovasi produk, dan layanan yang sesuai ke­butuhan masyarakat, dan dipandang mampu meng­­inspirasi perusahaan asu­ransi lainnya untuk terus ber­kembang.

 

Penilaian dida­sarkan kepada performa keuangan perusahaan tahun 2014–2015 dengan membagi tiga kategori, yaitu perusahaan asuransi umum, jiwa, dan reasuransi. Perusahaan umum dan jiwa dikelompokkan berdasarkan pendekatan jumlah aset yang dimiliki dan yang salah satunya adalah Tugu Mandiri dengan kategori asset perusahaan antara Rp 400 miliar – Rp 1,5 triliun.

 

Selain penghargaan ber­dasarkan pendekatan laporan keuangan 2014-2015, Warta Ekonomi juga melakukan riset kuantitatif dengan metode wawancara langsung dengan menggunakan kuesioner terstruktur terhadap 1.800 responden yang merupakan nasabah pemegang polis dari berbagai perusahaan asuransi yang sudah memiliki polis selama minimal 3 tahun.

 

Penghargaan ini me­lengkapi penghargaan yang telah diraih Tugu Mandiri se­belumnya, yaitu “Bintang Lima” predikat “Sangat Ba­gus” untuk produk unit link TM Link Equity Fund kategori Unit Link Saham Kinerja 3 Tahun dan kategori Unit Link Saham Kinerja 1 Tahun dari 1st Infobank Unit Link Award 2016, “Best Life Insurance 2016” Kelompok Ekuitas Rp150 miliar – Rp350 miliar dari majalah Media Asuransi, Perusahaan Asuransi Ber­predikat “Sangat Bagus” Atas Kinerja Keuangan Se­lama Tahun 2015 dari majalah Infobank, dan empat penghargaan 5th Indonesia Insurance Award 2016 dari majalah Economic Review dan Perbanas Institute.• TUGU MANDIRI

Share this post