Upskilling Sistem My SAP di RU IV Cilacap

Upskilling Sistem My SAP di RU IV Cilacap

4-Upskilling Sistem My SAP Di RU IV CilacapCILACAP– Fungsi Maintenance, Planning, and Scheduling (MPS) menggelar sosialisasi Upskilling My SAP pada (24/11), di Hotel Dafam Cilacap. Sebanyak 25 peserta dari berbagai fungsi turut hadir dalam acara tersebut. Kegiatan tersebut diadakan atas dasar banyaknya pekerjaan yang harus diselesaikan dengan menggunakan sistem My SAP sehingga diperlukan upskilling user pengguna My SAP secara komprehensif.

 

Kegiatan upskilling dibuka oleh Yosua I.M. Nababan selaku MPS Manager yang mengungkapkan pentingnya sistem My SAP ini dalam menyelesaikan pekerjaan sehari-hari. “Namun sayangnya masih banyak pekerja di bagian yang belum mengetahui tata cara operasional dari sistem My SAP tersebut sehingga perlu diadakan kegiatan upskilling ini untuk meningkatkan kompetensi pekerja dalam mengaplikasikan sistem ini,” tuturnya.

 

Upskilling My SAP dilakukan selama lima hari mulai 24 hingga 29 November 2014 dengan menghadirkan narasumber dari CSS Pertamina Pusat, Said Effendy. Materi yang disampaikan adalah optimalisasi fungsi My SAP sehingga dapat dioperasikan oleh user secara maksimal.•RU IV

Share this post