Upstream Big Data, Solusi Tepat untuk Pengembangan Bisnis Hulu Pertamina


JAKARTA – Direktur Hulu Pertamina Syamsu Alam mendorong  implementasi upstream big data sebagai salah satu upaya pengembangan bisnis hulu Pertamina.  Menurutnya, tantangan yang dihadapi entitas bisnis pada revolusi industri 4.0 saat ini  mengharuskan  perusahaan untuk melakukan transformasi sistem menjadi satu platform yang dapat digunakan secara optimal.

Hal tersebut ditegaskan Alam dalam acara Ngobrol Pintar (Ngopi) bersama Direktur Hulu Pertamina, di lantai 21 Kantor Pusat Pertamina, Jakarta, pada Rabu (25/7/2018). 

“Tantangan yang ada di Pertamina, terutama di Upstream adalah asset hulu yang tersebar di seluruh Indonesia dan luar negeri mempunyai sistem masing-masing. Inilah challenge-nya. Bagaimana bagaimana data tersebut dapat disatukan menjadi satu platform agar kita bisa gunakan secara optimal sehingga memiliki value,” ujarnya di hadapan tim manajemen Direktorat Hulu dan anak perusahaan bidang hulu. 

Selain mempunyai nilai, Syamsu Alam mengatakan, big data mempunyai informasi yang dapat digunakan untuk mengambil keputusan yang valid, cepat dan tepat sesuai era saat itu  yang menuntut SDM bekerja dengan cepat dan tepat.

Ia memastikan, minyak bumi sampai kapan pun tetap menjadi kebutuhan yang mendasar bagi manusia. “Insan Pertamina harus memahami bahwa kita mengelola bisnis yang sangat penting untuk kehidupan masyarakat Indonesia. Karena itu,  memasuki era revolusi industri 4.0 ini, peran big data upstream menjadi begitu sangat penting dalam industri hulu migas.  Kita harus dapat berkompetisi dengan masyarakat,” tegas Alam.•

Share this post