Pembukaan Pendaftaran Sertifikasi Penyedia Barang/Jasa Di Lingkungan Kantor Pusat PT Pertamina (Persero)

Pembukaan Pendaftaran Sertifikasi Penyedia Barang/Jasa Di Lingkungan Kantor Pusat PT Pertamina (Persero)

PENGUMUMAN
No. Um - 1396/I00020/2013–S0


PEMBUKAAN PENDAFTARAN SERTIFIKASI PENYEDIA BARANG/JASA
DI LINGKUNGAN KANTOR PUSAT PT PERTAMINA (PERSERO)
BATCH II TAHUN 2013


Sehubungan dengan akan dilakukannya proses Sertifikasi di Lingkungan Kantor Pusat PT Pertamina (Persero), dengan ini diberitahukan bahwa Panitia Sertifikasi PT. Pertamina (Persero) Kantor Pusat membuka pendaftaran Sertifikasi Penyedia Barang / Jasa Batch II Tahun 2013. Persyaratan Pendaftaran dapat dilihat di link : https://eproc.pertamina.com (bagian paling bawah klik di “Klik disini“ >> pilih “SERTIFIKASI Calon Penyedia Barang/Jasa”).


Bagi Penyedia Barang/Jasa yang mendaftar dengan klasifikasi Jasa Konstruksi dan/atau Jasa Lainnya, diwajibkan untuk men-download formulir prakualifikasi CSMS di website Pertamina tersebut di atas.


Setelah dokumen diisi dan dilengkapi sesuai persyaratan, dokumen di-scan dan disimpan dalam format .pdf untuk selanjutnya di-upload melalui website i-P2P (Integrated Procure to Pay) yang akan diaktifkan mulai tanggal 26 September 2013. Upload dokumen akan ditutup pada tanggal 10 Oktober 2013, dan yang di-up load setelah tanggal tersebut akan diproses pada periode berikutnya.

 

Informasi  : Sekretariat Panitia Sertifikasi PT Pertamina (Persero)
Procurement Excellence Group Lt. 4 Gedung Annex
Jl. Medan Merdeka Timur No. 1A Jakarta Pusat.

 
PIC  : - Citra Kemuning Mahjudin  ( Telp. : 021-3815111 ext. 7432 )
    - Muchtar Mahendra  ( Telp. : 021-3815111 ext. 5745 )
    - Sayid Basori (untuk CSMS)  ( Telp. : 021-3815111 ext. 4529 )                      
    - Uus Dinawan  ( Telp. : 021-3815878 )


Panitia tidak menerima pendaftaran dalam bentuk hardcopy dan tidak memungut biaya untuk proses Sertifikasi ini.


Atas perhatiannya diucapkan terima kasih.

 


Procurement Excellence Group
Kantor Pusat PT Pertamina (Persero)

Share this post