Banggai, 10 Desember 2021 – Pertamina EP Donggi Matindok Field (PEP Donggi Matindok Field) yang merupakan bagian dari Zona 13 Regional Indonesia Timur Subhloding Upstream Pertamina raih beberapa penghargaan melalui Program SEHATI (Sehat Anak dan Ibu Tercinta), penghargaan tersebut yaitu Program Terinspiratif dalam Penghargaan Mitra Bakti Husada Kementerian Kesehatan Republik Indonesia dan Juara Pertama Kolaborasi Lintas Sektor dalam Anugrah Inovasi Cegah Stunting BKKBN 2021, Kamis (25/11).
Program Pertamina SEHATI (Sehat Anak dan Ibu Tercinta) yang berfokus pada peningkatan kualitas gizi dan kesehatan balita, ibu hamil, dan ibu menyusui mendapat perhatian khusus dari Direktorat Promosi Kesehatan dan Pemberdayaan Masyarakat Kementerian Kesehatan Republik Indonesia dan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN). Seperti diketahui dalam rangka menyambut Hari Kesehatan Nasional ke-57, PEP Donggi Matindok Field melalui program CSR Kesehatan Pertamina SEHATI mengikuti Penghargaan Inovasi Cegah Stunting yang diselenggarakan oleh Direktorat Promosi Kesehatan dan Pemberdayaan Masyarakat Kementerian Kesehatan Republik Indonesia (12/11) dan Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) (25/11).
Pada kesempatan ini Pertamina SEHATI berhasil meraih penghargaan sebagai Program Terinspiratif kategori Kesehatan Ibu Anak (KIA)/ Stunting. Kegiatan yang dilaksanakan secara hybrid ini dihadiri oleh Menteri Kesehatan Republik Indonesia Ir. Budi Gunadi Sadikin, CHFC, CLU; Wakil Menteri Kesehatan Republik Indonesia; Sekretaris Jendral Kemenkes RI; Inspektur Jenderal Kemenkes RI; Direktur Jenderal di Lingkungan Kemenkes RI; Para Kepala Badan di Lingkungan Kemenkes RI; Staff Ahli dan Staff Khusus Menteri Kesehatan RI; Para Direktur Rumah Sakit dan Direktur di Lingkungan Kemenkes RI; dan Ketua Dharma Wanita Persatuan Kemenkes RI. Kegiatan ini merupakan wujud apresiasi Direktorat Promosi Kesehatan dan Pemberdayaan Masyarakat Kementerian Kesehatan Republik Indonesia atas peran Perusahaan/ BUMN/ BUMD yang telah berkontribusi terhadap Pembangunan Kesehatan Nasional dengan program kesehatan yang strategis, inovatif, inspiratif, dan berdaya ungkit.
“Pertamina SEHATI merupakan wujud kami dalam mendukung program pemerintah dalam mewujudkan kualitas kesehatan masyarakat yang baik khususnya bagi peningkatan kualitas gizi balita, ibu hamil, dan ibu menyusui khususnya di Kabupaten Banggai,” ujar Awang Lazuardi, Direktur Regional Indonesia Timur Subholding Upstream Pertamina
Di kesempatan yang berbeda, PEP Donggi Matindok Field menerima penghargaan dalam Inovasi Cegah Stunting 2021 yang diberikan secara simbolis oleh Badan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) yang dilaksanakan secara virtual melalui zoom meeting (25/ 11). Pertamina SEHATI berhasil mendapat Juara Pertama kategori Kolaborasi Lintas Sektor dalam aksi pencegahan stunting khususnya di Kabupaten Banggai.
Kegiatan ini dihadiri secara virtual oleh Kepala BKKBN Dr. HC. Cdr. Hasto Wardoyo, Sp. OG (K); Ketua Penyelenggara Habibie Institute Dr. drg. Widya Leksmanawati Habibie, Sp., Ort., MM; Ketua ADINKES dr. Muhammad Subuh, MPPM; serta seluruh kepala daerah di Indonesia. Kegiatan pencegahan stunting ini didukung dengan pernyataan komitmen 12 Kepala Daerah Kabupaten/ Kota yang terdiri dari Kabupaten Nganjuk, Kabupaten Pekalongan, Kabupaten Banggai, Kabupaten Malinau, Kota Palu, Kabupaten Sumedang, Kabupaten Malang, Kabupaten Bandung, Kabupaten Natuna, Kota Jakarta Utara, Kabupaten Flores Timur, dan Kabupaten Tolikara.
Turut hadir di ruang rapat khusus Kantor Bupati Banggai dan menyaksikan secara virtual kegiatan tersebut, Kepala Dinas Kesehatan dan staff, Kepala Dinas DP2KBP3A Kabupaten Banggai dan staff, serta 6 inovator Inovasi Cegah Stunting di Kabupaten Banggai. “Kemenangan Inovasi SEHATI ini menunjukkan bahwa kerja sama lintas sektor termasuk dengan perusahaan-perusahaan yang ada di Kabupaten Banggai dapat berjalan dengan baik. Kami mengucapkan terima kasih kepada perusahaan migas yang ada di Kabupaten Banggai yang telah membantu kami dalam pencegahan stunting,” ujar Ir. H. Amirudin Tamoreka, Bupati Banggai.