Pertalite Sudah Rambah Palu

Pertalite Sudah Rambah Palu

PALU, 5 April 2016 - Tidak mau ketinggalan dengan daerah lain, saat ini konsumen di Palu juga sudah dapat menggunakan BBM jenis Pertalite. 

Dalam peresmian Uji Pasar Pertalite yang diadakan di SPBU No.74.942.05 Jalan Diponegoro, General Manager MOR VII, Tengku Badarsyah mengatakan, "Saat ini terdapat 11 SPBU dari 57 SPBU di Kota Palu yang menyediakan Pertalite. Sejak dipasarkan beberapa hari lalu, Pertamina sudah mencatat penjualan 2000 liter per hari di masing - masing SPBU."

Pertamina menargetkan dalam tiga bulan ke depan setidaknya terdapat 28 SPBU di Sulawesi Tengah sudah menjual Pertalite dengan penjualan sebesar 3.500 liter per hari.

Pertalite bahan bakar varian baru dari Pertamina dengan RON 90, membuat tarikan lebih ringan, jarak tempuh lebih jauh, harga terjangkau dan kualitas lebih baik dari premium.

Sama seperti di wilayah Indonesia lain, Pertalite di Kota Palu saat ini dijual seharga Rp. 7.300,- per liter setelah mengalami penurunan harga sebesar Rp. 200,- per liter pada minggu lalu (30/3).

Share this post